
Alat ini[2] ada di Pusat Kendali Mageia pada tab Manajemen Software.
Catatan
Supaya bekerja, MageiaUpdate perlu repository terkonfigurasi dengan drakrpm-editmedia dengan beberapa media ditandai sebagai update. Jika tidak, Anda akan diminta untuk melakukannya.
Saat alat ini sudah berjalan, dia akan memindai paket yang terinstall dan membandingkannya dengan update yang tersedia di repository. Mereka secara otomatis ditandai untuk didownload dan diinstall. Klik pada tombol
untuk menjalankan proses.Dengan mengklik paket, informasi lebih banyak akan ditampilkan di bagian bawah jendela. Tanda > sebelum judul maksudnya Anda bisa mengklik untuk menurunkan teks.
Catatan
Ketika update tersedia, sebuah applet tray sistem memperingatkan Anda dengan
menampilkan ikon merah . Klik
dan masukkan sandi pengguna untuk melakukan update.
[2] Anda bisa menjalankan alat ini di baris perintah, dengan mengetik MageiaUpdate atau drakrpm-update sebagai root.